Your Cart

Menikah Butuh Cinta?

Ada yang berpendapat bahwa rumah tangga tanpa cinta bagai sayur tanpa garam, rasanya akan hambar dan tidak sedap.

Namun apakah ini berarti dari awal sebelum pernikahan sudah harus ada cinta terlebih dahulu? Padahal Allah lah yang menurunkan perasaan suci tersebut.

Banyak cerita dari pasangan-pasangan yang awalnya tak jatuh cinta namun rumah tangganya bisa bahagia, mereka hanya menyandarkan pernikahannya dengan Taqwa. Sebab cinta kepada makhluk akan tumbuh karena cinta kita kepada penciptanya

Lalu apa bisa menikah tanpa rasa cinta? Mungkin yang dimaksud disini adalah perasaan kecenderungan dan ini memang dibutuhkan. Bahkan Rasulullah pun menganjurkan pasangan yang akan menikah untuk nadzor, ini diniatkan untuk mendapat kecenderungan kepada calon pasangan nanti agar rumah tangganya bisa berjalan dengan sama-sama ridho.

Maka, cinta sebelum menikah bukanlah faktor sukses atau tidaknya pernikahan nanti, namun berdo’a lah kepada Allah agar diberi sakinah, mawaddah, wa rahmah yang kelak kecintaan kita bukan hanya kepada pasangan namun kepada Allah subhanahu wa ta’alaa.❤️

#hijabhayuri #nikah #nikahibadah #nikahmuda #islam #dakwah #dakwahkreatif #jadimuslimahlebihbaik #pasanganmuda #taaruf #cinta #love #hijabhayuristore #hijabhayuriofficia

BAGIKAN:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *